Maka, seperti itulah hati kita, ketika kita masih menumpuk beban kenangan, beban pikiran masa lalu, atau apapun itu, maka kita tidak punya ruang lagi untuk bisa meletakkan seseorang, sesuatu, kesempatan, atau apapun itu yang baru.
--Tere Lije
Jauh sebelum aku menemukan kata-kata Tere Liye yang satu ini, aku sudah punya konsep 'meja makan' semacam ini. Salah satunya adalah piring kotor berupa kenangan dengan orang yang ramai sekali disebut sebagai mantan. Mantan apalah. Ketika kita memakan satu hidangan, satu piring kotor akan tertinggal. Semakin banyak kita makan, piring kotornya pun semakin banyak. Apalagi, kebanyakan kita hanya makan, lupa mencuci piringnya. Sampai piringnya begitu banyak menumpuk, membuat kita susah payah menyingkirkannya.
Begitulah hati kita, jika terlalu banyak kamu isi dengan seseorang dan kenangan-kenangan mereka maka hatimu akan penuh. Dan nanti, ketika tiba saatnya kamu makan hidangan yang paling istimewa, utama dari semuanya. Mejamu sudah penuh. Hatimu sudah penuh. Maka ingatlah, jangan terlalu banyak piring di mejamu. Jangan terlalu banyak menyimapan orang lain dan kenangan-kenangan mereka. Mereka yang belum seharusnya untuk itu.
Boleh jadi hidangan utama di meja kita masih dipersiapkan, masih diproses. Kita hanya perlu menunggu. Oh, atau sebaliknya kita lah yang ditunggu. Kita yang akan datang ke restoran terbaik dengan hidangan terbaik. Apa yang harus dilakukan agar bisa mendapatkan hidangan seperti itu? Berusaha lah, menjadi salah satu orang yang pantas untuk menikmatinya. Maka saat itulah, kita adalah orang-orang yang pantas untuk ditunggu.
Mejamu mungkin luas, tetapi kadang pun bisa menjadi sangat sempit. Oleh karena itu jangan memenuhi meja itu sebelum waktunya. Jika ada piring kotor disana, bersihkanlah mejamu. Singkirkanlah piring itu, agar kamu bisa meletakan piring yang baru.
Because..
Boleh jadi hidangan utama di meja kita masih dipersiapkan, masih diproses. Kita hanya perlu menunggu. Oh, atau sebaliknya kita lah yang ditunggu. Kita yang akan datang ke restoran terbaik dengan hidangan terbaik. Apa yang harus dilakukan agar bisa mendapatkan hidangan seperti itu? Berusaha lah, menjadi salah satu orang yang pantas untuk menikmatinya. Maka saat itulah, kita adalah orang-orang yang pantas untuk ditunggu.
Mejamu mungkin luas, tetapi kadang pun bisa menjadi sangat sempit. Oleh karena itu jangan memenuhi meja itu sebelum waktunya. Jika ada piring kotor disana, bersihkanlah mejamu. Singkirkanlah piring itu, agar kamu bisa meletakan piring yang baru.
Because..
No comments:
Post a Comment